Dikenal sebagai pulau seni, Naoshima adalah pulau yang sangat dihormati secara nasional maupun internasional. Sebagian besar dari spot-spot wisata di pulau ini dikerjakan di bawah proyek bernama “Benesse Art Site Naoshima” yang bertujuan membuat pulau ini sebagai tempat yang dipenuhi aktivitas seni. Proyek tersebut menghubungkan keindahan alam Naoshima, budaya lokal, dan seni kontemporer. Dimulai dari “Benesse House” yang menaungi museum kontemporer dan hotel, sampai tempat lainnya di mana kalian dapat menikmati karya seni seperti museum bawah tanah “Chichu Art Museum” dan “Art House Project” yang mengubah rumah-rumah warga lokal menjadi karya seni. Di antara semua objek seni tersebut, di pulau ini terdapat karya-karya seni berukuran raksasa yang dibuat oleh seniman kelas dunia yaitu Yayoi Kusama. Selain dipajang di area pulau, hasil karya Yayoi sampai saat ini berhasil menjadi simbol dari Naoshima.