Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Kusatsu Onsen: kota onsen di Gunma yang dekat dari Tokyo
2022-07-10

Kusatsu Onsen: kota onsen di Gunma yang dekat dari Tokyo

 

 

Kusatsu Onsen adalah salah satu kota onsen (pemandian air panas) terkenal yang ada di Prefektur Gunma, yang lokasinya tidak terlalu jauh dari Tokyo. Bisa kalian kunjungi dengan mudah dengan naik kereta api dan mobil, kalian bisa menikmati sumber air panas yang natural sambil menikmati keindahan alam sekitarnya. Pemandian air panas di Kusatsu Onsen diambil dari mata air alami, yang mampu memproduksi beberapa ton air panas setiap harinya. Berbeda dengan pemandian air panas lainnya, air panas Kusatsu Onsen tidak berasa, bebas kuman, dan memiliki fungsi antiseptik. Jangan lupa untuk menikmati khasiat mineral yang ada di dalam air panas tersebut selama berendam!

 

 

Yubatake (湯畑), yang merupakan salah satu sumber mata air panas paling terkenal di Jepang, adalah tempat yang wajib kalian kunjungi ketika mengunjungi kota ini. Di sini kalian bisa melihat sumber mata air panas mengalir kurang lebih sebanyak 5000 liter per menit. Di sekitar sumber mata air panas tersebut juga ada area yang dipenuhi toko-toko dan atraksi utama kota tersebut. Apabila kalian sudah sampai ke titik ini, kalian bisa melakukan perjalanan tanpa tersesat! Yubatake(湯畑): Google Map Google Map

 

 

Pemandangan hulu onsen dan penginapan ryokan dan onsen hotel.

 

 

Setiap sudut kota ini dipenuhi dengan asap sumber air panas.

 

 

Bahkan tempat cuci tangannya menggunakan air onsen.

 

 

Air panas di sini dapat digunakan untuk mencuci tangan atau sebagai disinfektan, tetapi tidak bisa diminum.

 

 

Ada juga tempat untuk berendam kaki gratis.

 

 

Air onsen di sini jernih dan kualitasnya sangat bagus. Kalian akan merasakan khasiatnya setelah berendam di sini!

 

 

Kurang lebih beberapa ton air onsen mengalir setiap harinya, bahkan air selokan di kota ini juga berfungsi sebagai mata air panas!

 

 

Di kota ini, selain pemandian air panas, juga ada area di mana kalian bisa jalan-jalan, makan, dan berbelanja.

 

 

Stik otak-otak ikan bakar ini kelihatannya sederhanta tetapi rasanya sangat enak! Di dalamnya ada saus keju yang meleleh.

 

 

Jangan lupa untuk mencoba telur onsen ketika mengunjungi kota ini! Google Map

 

 

Dan salah satu jajanan lokal terkenal yang wajib kalian coba ketika mengunjungi kota ini adalah Agemanju (manju goreng), yang juga bisa kalian temukan di Asakusa. Google map

 

 

Ada banyak tempat yang menawarkan fasilitas pemandian air panas gratis di kota ini. Kalian bisa menggunakan fasilitas tersebut, tetapi kalian harus menyiapkan handuk sendiri. Untuk menikmati kota onsen ini sepenuhnya, kami sarankan kalian untuk mengenakan yukata supaya bisa merendam kaki kalian dengan mudah ketika mengunjungi berbagai macam fasilitas pemandian air panas di kota ini.

 

 

 

 

Ada tanda penunjuk jalan yang mengarah ke Yubatake(湯畑), sehingga kalian tidak akan mudah tersesat.

 

 

Salah satu atraksi utama yang wajib kalian lihat ketika mengunjungi kota ini adalah Upacara Pengadukan Sumber Air Panas Yumomi (湯もみ) Upacara pengadukan sumber air panas ini telah dilaksanakan sejak Zaman Edo, dan ritual ini dilakukan untuk menurunkan suhu air panas dan membuat partikel mineralnya menjadi lebih halus. Sebelum pandemi COVID-19, para turis diizinkan untuk mencoba mengaduk air panasnya sendiri, tetapi sekarang semua turis tidak diperbolehkan untuk melakukan hal tersebut. Google map https://www.kusatsu-onsen.ne.jp/netsunoyu/

 

 

Ada juga tempat di mana kalian bisa melihat Yumomi (湯もみ) versi monyet Osayu(おさ湯), di mana kalian bisa melihat monyet mengaduk sumber air panas. Jika kalian berminat kalian bisa langsung cek lokasinya di link Google Map dan website di bawah ini. Google Map https://osayu.jp

 

 

Ketika kalian mampir ke Osayu, jangan lupa membeli banana cheese tart yang hadir dalam bentuk yang sangat lucu dan memiliki rasa yang lezat!

 

 

Juga ada dango bakar segar yang dijual di beberapa tempat.

 

 

Juga ada toko suvenir lucu bernama Nakayoshido Honpo (ナカヨシ堂本舗), di mana kalian bisa membeli suvenir tradisional dan kontemporer khas kota ini. Nakayoshido Honpo(ナカヨシ堂本舗): Google map

 

 

Popcorn warna-warni ini terlihat begitu menggiurkan sehingga kalian mau membelinya hanya dengan melihatnya saja!

 

 

Juga ada suvenir tradisional seperti Himokawa Udon, yang merupakan udon khas kota ini.

 

 

Konnyaku juga merupakan salah satu produk terkenal khas kota ini.

 

 

Interior toko ini didekorasi seperti pemandian air panas di Jepang, dengan gambar Gunung Fuji. Kalian bisa membeli handuk lucu di toko ini yang bisa kalian pakai ketika berendam di onsen.

 

 

Juga ada kripik beras segar yang baru dipanggang dengan tulisan Kusatsu Spa yang dijual di sepanjang jalan kota ini.

 

 

Ketika berkunjung ke kota ini, jangan lupa mampir ke restoran lokal untuk mencoba mie udon lebar bernama Himokawa Udon, dijamin pasti enak! Google map

 

 

Ada juga toko suvenir di kota ini yang berkolaborasi dengan si beruang lucu Rilakkuma. Google Map

 

 

Di berbagai titik kota, juga ada tempat di mana kalian bisa bermain shateki (射的), di mana kalian bisa menembakkan peluru ke arah hadiah yang kalian suka, yang bisa kalian dapatkan apabila kalian bisa menembak hadiah tersebut hingga jatuh.

 

 

Juga ada beberapa kuil Jepang yang bisa kalian kunjungi di kota ini.

 

 

Suasana Yubatake di malam hari yang diterangi lampu sangatlah romantis.

 

 

 

 

Para turis yang datang menginap di ryokan rata-rata menelusuri kota ini dengan yukata, yang nyaman dipakai dan sejuk.

 

 

Juga ada banyak kucing liar di kota ini, yang menarik perhatian orang banyak.

 

 

Apabila kalian menemukannya, pastikan untuk mampir dan menyapa kucing liar tersebut.

 

 

Dan hal menarik dari kota ini adalah setiap cabang 7-Eleven memiliki lambang berwarna cokelat ini!

 

 

Juga ada botol Coca Cola yang dijual di kota ini, yang memiliki lambang keluarga Tokugawa, kota tempat desa Kusatsu Onsen berada. Apabila kalian berlibur ke Jepang dalam waktu dekat ini, jangan lupa untuk mengunjungi Kusatsu Onsen yang dekat dari Tokyo ini!
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan