Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Festival musim panas di Kuil Shinjuku Hanazono
2022-05-10

Festival musim panas di Kuil Shinjuku Hanazono

 

Musim panas sebentar lagi akan datang, dan karena adanya epidemi ini, hampir tiga tahun tidak ada festival musim panas di Jepang. Orang Jepang sangat menyukai festival musim panas, dan ada banyak kuil di Jepang yang menyelenggarakan festival musim panas setiap tahunnya, yang disukai oleh banyak orang. Hari ini, kami akan memperkenalkan sebuah festival musim panas yang diselenggarakan di Kuil Shinjuku Hanazono.

 

Kuil Hanazono (花園神社) lokasinya ada di Shinjuku, sebuah kota di Tokyo yang selalu sibuk dan bisa diakses dari manapun. Selain festival musim panas, juga ada pasar barang antik yang diselenggarakan di area kuil ini. Karena ada di dalam kota Shinjuku, aktivitas di Kuil Hanazono mencerminkan keramaian area ini.

 

 

Hal yang paling menarik dari festival musim panas ini adalah pastinya variasi dari kios makanan yang menjual hidangan lokal yang lezat tapi murah.

 

 

Semua kios terlihat sangat sibuk. Di sini, kalian bisa melihat pemilik kios menumis daging yang dijadikan bahan okonomiyaki bersamaan dengan irisan sayur.

 

 

Kalian juga bisa menemukan minuman lezat yang dihidangkan di dalam kemasan lucu! Juga ada minuman tapioka yang dihidangkan dalam botol susu bayi!

 

 

Soda bohlam ini juga sangat populer di festival-festival Jepang.

 

 

Kalian bisa memilih beberapa macam rasa. Jangan lupa membeli minuman ini untuk mengambil foto yang lucu untuk Instagram kalian.

 

 

Salah satu hal menarik dari festival ini adalah kesempatan kalian untuk mencoba beberapa permainan tradisional. Contohnya, di sini kalian bisa menarik tali tambang untuk memenangkan hadiah.

 

 

Kalian hanya perlu tarik satu tali dan kalian akan menemukan sebuah hadiah di ujung tali satunya. Kalian bisa memenangkan berbagai macam hadiah, mulai dari software game hingga permen.

 

 

Festival adalah kesempatan yang tepat bagi kalian untuk melihat orang Jepang memakai kostum dan pakaian yang unik. Selain kimono dan yukata, kalian akan melihat wanita dan pria memakai jaket happi sambil menggotong mikoshi, yang dibawa mengelilingi area setempat.

 

 

Pakaian yang dipakai anak kecil ini sangatlah lucu.

 

 

Patung tembaga ini kelakuannya seperti penjaga yang melihati setiap orang yang datang dan pergi.

 

 

Kuil Hanazono tidak terlalu besar, tetapi memiliki arsitektur yang indah. Omikuji (ramalan) yang dijual di kuil ini sangatlah lucu dan hadir dalam bentuk daruma berwarna merah dan putih.

 

 

Karena kita tidak bisa memilih warna omikuji tersebut, kebanyakan orang membeli omikuji daruma berwarna merah dan putih. Tarik kertas dari bagian bawah omikuji untuk membaca ramalan kalian.

 

 

Karena kuil ini adalah kuil Inari, kalian juga akan menemukan patung rubah kecil. Ada banyak kuil Inari di Jepang, jadi akhirnya banyak orang yang membeli omikuji daruma saja.

 

 

Apabila kalian ada rencana mengunjungi Jepang di akhir Mei, bagaimana kalau kalian mampir ke Shinjuku?
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan