Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Starbucks Coffee buka di lokasi yang terdaftar sebagai Properti Budaya Jepang
2022-03-05

Starbucks Coffee buka di lokasi yang terdaftar sebagai Properti Budaya Jepang

 

 

 

Starbucks Coffee telah membuka kafe di gedung-gedung bersejarah di Jepang sebelumnya. Dalam artikel ini, kami mengunjungi kafe Starbucks Coffee kedua yang dibuka di lokasi yang terdaftar sebagai Properti Budaya Jepang. Starbucks Coffee Hirosaki Park Front Store (スターバックスコーヒー 弘前公園前店), di kota Hirosaki di Prefektur Aomori, lokasinya ada di depan Kastil Hirosaki, yang juga dikenal sebagai salah satu tempat melihat bunga sakura terpopuler di Jepang.

 

 

Gedungnya dibangun pada tahun 1910-an dan dulunya berfungsi sebagai kediaman resmi seorang komandan tentara Jepang. Bangungan megah ini menggabungkan elemen aristektur ala Jepang dan Eropa.

 

 

Logo Starbucks Coffee yang diukir di papan kayu ini memberikan nuansa klasik yang hangat.

 

 

Plakat-plakat ini menunjukkan bahwa bangunan tersebut terdaftar sebagai Properti Budaya Jepang.

 

 

Begitu kalian masuk, kalian akan dibawa kembalik ke Periode Taisho. Dekorasi kayu yang disinari cahaya yang masuk dari shoji dan jendela menciptakan suasana yang hangat.

 

 

Langit-langitnya didesain secara detil, dan kayu yang digunakan juga sangatlah cantik.

 

 

 

 

Lentera bulat yang dibuat dengan kayu bambu memiliki suasana Jepang yang sangat kental.

 

 

Interiornya di renovasi untuk menambahkan unsur modern tanpa mengubah desain awalnya.

 

 

Ke mana pun kalian melihat, kalian akan mengagumi struktur bangunannya yang detil. Dinding yang dipenuhi foto-foto ini menceritakan sejarah lebih dari 100 tahun.

 

 

Masuk saja dan rasakan suasana santai di kedai kopi yang cantik ini sambil menikmati aroma kopi yang harum.

 

 

Tsugaru koginzashi, teknik bordir tradisional dari Aomori, digunakan untuk mendesain sandaran sofa kafe ini.

 

 

Desain ini dianugerahi penghargaan Good Design Best 100.

 

 

Kami mengunjungi toko ini di musim semi dan ada banyak produk bertema bunga sakura yang bisa dibeli.

 

 

Latte yang dihias dengan unsur bunga sakura ini sangatlah cantik!

 

 

Selain pernak-pernik dan minuman bertema bunga sakura, kalian juga bisa menikmati atraksi AR.

 

 

Ada 4 jenis atraksi AR dan yang satu ini memiliki desain "bear-istas" yang memegang donat.

 

 

Bukankah ini cara yang luar biasa untuk menggabungkan teknologi dalam ruangan bertema tradisional?

 

 

Apabila kalian akan mengunjungi Aomori, kalian pastinya harus mampir ke kafe cantik ini!

 

Starbucks Coffee Hirosaki Park Front Store

Google Map
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan