Biasanya Kuil Sensoji di Asakusa termasuk dalam daftar tempat yang akan kalian kunjungi ketika berlibur di Tokyo, iya kan?
Memang, Asakusa adalah salah satu objek wisata terpopuler di Tokyo, dan hari ini kami akan memperkenalkan Guraku (求楽), sebuah toko di Asakusa di mana kalian bisa membuat kue taiyaki kalian dari awal.
Mari kita lihat hal apa saja yang bisa kalian lakukan di toko luar biasa ini!
Di dekat pintu masuk ada spot untuk mengambil foto. Jangan lupa berpose untuk Instagram kalian!
Staf toko akan menyambut kalian dengan penuh kehangatan dan menyiapkan peralatan dan bahan yang kalian butuhkan untuk membuat kue taiyaki.
Kalian akan diminta untuk menonton video tentang proses pembuatan kue taiyaki.
Langkah 1 timbang dan saring tepung kue taiyaki hingga halus
Langkah 2 tambahkan air ke dalam tepung kue taiyaki dan aduk hingga rata
Langkah 3 tuang adonan ke dalam dispenser adonan
Langkah 4 minyaki panggangan taiyaki
Langkah 5 isi alat pengukur dengan isi kue taiyaki (1 kue taiyaki = 1 garis)
Langkah 6 tuang adonan ke dalam panggangan
Langkah 7 ratakan adonan dengan punggung sendok
Langkah 8 tambahkan isi kue taiyaki
Langkah 9 tuang adonan ke sisi lain panggangan
Langkah 10 tutup panggangan dan panggang selama 3 menit
Kue taiyaki kalian selesai!Kue taiyaki baru matang ini segar dan hangat!
Garing di luar dan lembut di dalam, tidak ada yang bisa mengalahkan kue taiyaki yang baru matang!
Membuat kue taiyaki di Guraku (求楽)
Waktu yang dibutuhkan: 60 menit
1 orang bisa membuat maksimal 6 kue taiyaki
Waktu: 11:00, 13:00, 15:00, 17:00
Biaya: dewasa 3500 yen / 6-17 tahun 2500 yen / 5 tahun ke bawah gratis / lihat-lihat saja (tanpa membuat kue taiyaki) 2000 yen
Untuk reservasi: https://guraku.jp/booking-foreigners/
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang!
iOSAndroid
Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan