Ketika berlibur ke Jepang, kalian pastinya pernah melihat atau menggunakan Kartu SUICA. Bagi kalian yang tidak familiar akan Jepang atau tidak pernah berlibur ke Jepang, SUICA adalah kartu magnet isi ulang yang bisa kalian gunakan untuk membayar tiket kereta atau bus, atau membayar belanjaan kalian di mini market dan toko-toko tertentu di Jepang.
Bagi kalian yang tinggal di Jepang, atau kalian yang pernah berlibur ke Jepang sebelumnya, apakah kalian tahu kalau di ujung kartu SUICA; tepatnya di dekat si Penguin, ada lekukan kecil ini?
Kami mengecek kartu isi ulang untuk kereta dan kereta bawah tanah di negara lain,
tetapi hampir seluruh kartu tidak memiliki lekukan ini di ujung kartunya.
Lalu, kenapa kartu SUICA di Jepang memiliki lekukan ini? Lekukan ini adalah elemen desain kartu SUICA yang memiliki fungsi untuk menandai sisi kartu SUICA untuk membantu orang buta dan orang yang memiliki gangguan penglihatan ketika menggunakan kartu SUICA. Sisi kartu dengan lekukan adalah sisi untuk dipegang, dan sisi tanpa lekukan adalah sisi yang dimasukkan ke dalam mesin tiket otomatis. Dengan adanya perbedaan kecil ini, orang buta dan orang yang memiliki gangguan penglihatan tetap bisa menggunakan mesin tiket otomatis untuk mengisi ulang kartu SUICA mereka.
Dengan melihat perbedaan kartu yang ada di negara lain, kita bisa menyimpulkan bahwa bantuan visual untuk orang buta dan orang yang memiliki gangguan penglihatan, serta bantuan fisik seperti fitur barrier-free untuk orang lumpuh dan orang yang memiliki keterbatasan fisik jarang adalah hal yang jarang di negara lain. Selain Jepang, Amerika juga memiliki desain ini. Kami harap negara lain akan meniru desain dan sistem ini untuk membantu orang yang memiliki keterbatasan.
Apabila kalian berencana mengunjungi Jepang tahun ini, jangan lupa beli kartu SUICA dengan desain bunga sakura ini! Kalian tidak perlu membayar deposit kartu ini, tetapi kartu SUICA ini tidak terlihat seperti kartu SUICA yang biasanya!
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaiki Form laporan & masukan