Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Hidangan super pedas Tokyo
2019-06-06

Hidangan super pedas Tokyo

Sebagai orang Indonesia yang suka makanan pedas, terkadang kita suka merasa rindu akan makanan pedas selama jalan-jalan di Jepang, iya kan? Makanan Jepang yang biasanya hanya dibumbui dengan kecap asin, sake, miso (tauco Jepang), gula, garam, dan cuka, rasanya sedikit hambar untuk orang Indonesia, apalagi bagi mereka yang suka makanan pedas. Hari ini kami akan membahas lima restoran di Tokyo yang menawarkan hidangan super pedas dan menggiurkan!

1.Chinka Shisai – Mr. Chin’s Dining

Chinka Shisai, yang juga dikenal dengan nama Mr. Chin’s Dining, adalah restoran Cina di Akasaka yang terkenal akan mapo tofu pedasnya yang dihidangkan di dalam panci batu (stone pot). Mapo tofu adalah hidangan Chinese food pedas dari Sichuan, yang terbuat dari daging cincang, tahu, dan saus pedas yang terbuat dari cabe merah dan lada Sichuan.
Menu yang kami coba kali ini adalah Ishiyaki Mabodoufu Toshomen (石焼麻婆豆腐), mapo tofu yang dihidangkan dalam panci batu (stone pot) dengan mie toshomen (mie Cina potongan tangan / hand-cut Chinese noodles). Harga menu ini adalah 880 yen (sudah termasuk pajak). Ada 5 level kepedasan yang bisa kalian coba: biasa (futsuu, 普通), sedang (chuukara, 中辛), pedas (kara, 辛), sangat pedas (gekikara, 激辛), pedas seperti neraka (jigokukara, 地獄辛), dan kali ini kami memilih level paling pedas “jigokukara”.
Cara makan mie ini gampang, kalian hanya perlu menyendok mapo tofu dan menuangkannya ke atas mie toshomen dan menyantapnya menggunakan sumpit yang disediakan. Tekstur mie toshomennya kenyal, lembut, dan nikmat untuk digigit. Saking pedasnya, bibir kami menjadi bengkak dan merah, dan badan kami basah kuyup oleh keringat kami. Hidangan ini patut dicoba oleh para penggemar hidangan pedas!!!

 

Chinka Shisai – Mr. Chin’s Dining Alamat: B1F, 3-19-8 Akasaka, Minato-ku, Tokyo Buka: Senin – Jumat 11:30 – 15:00 (L.O 14:30) & 17:30 – 23:30 (L.O 22:45), Sabtu & hari libur nasional 11:30 – 15:00 (L.O 14:30) & 17:30 – 20:30 (L.O 20:00) Tutup: Minggu Akses: 3 menit jalan kaki dari Stasiun Akasaka Mitsuke di jalur Tokyo Metro Ginza atau Tokyo Metro Marunouchi GOOGLE MAP

2.Kikanbo

Kikanbo adalah restoran ramen di Tokyo yang menjual mie ramen miso pedas. Ramen kikanbo tidak hanya pedas (辛い, karai), tetapi juga membuat lidah kalian mati rasa (痺れる、shibireru), dan level pedas dan mati rasa ramen kikanbo bisa disesuaikan sesuai selera kalian. Kali ini kami mencoba level maksimum (鬼増し, onimashi) untuk kepedasan (辛、kara) dan mati rasa (痺, shibi) untuk miso ramen kami. Harga menu ini adalah 1080 yen (sudah termasuk pajak).
Berbeda dengan ramen lainnya, daging chashu (daging babi panggang) ramen Kikanbo sangatlah tebal dan besar. Rasa sup ramennya gurih dan pedas. Tekstur mie ramennya kenyal dan lembut.
Walaupun pedas, ramen Kikanbo rasanya tetap lezat, dan saking lezatnya, kami menghabiskan ramennya hingga tuntas!!!

 

Kikanbo Alamat: 1-13-14 Higashi Ikebukuro, Toshima-ku, Tokyo Buka: 11:00 – 22:00 Akses: 5 menit jalan kaki dari pintu Timur Stasiun Ikebukuro GOOGLE MAP

3.Hyouri

Hidangan pedas berikutnya adalah mie pedas dari Hyouri. Hyouri adalah toko ramen yang terkenal akan ramen pedasnya, dan kali ini kami memesan ramen super pedasnya yang bernama Gokukara Ramen dengan Sup Gokukara (極辛拉麺 極辛スープ). Gokukara artinya super pedas, dan harga ramen ini adalah 730 yen.
Mie ramen di restoran ini sedikit lebih tebal dibandingkan toko ramen lainnya, dan tekstur ramennya kenyal tapi lembut. Seperti yang kalian lihat, level kepedasan mie ramen ini sama dengan warna kuahnya yang merah menyala. Ramen ini rasanya super pedas, dan sensasi pedas menyengat akan tersebar di dalam mulut kalian ketika menyantap ramen ini.

 

Hyouri Alamat: 4-7-19 Kudanminami, Chiyoda-ku, Tokyo Buka: 11:00 – 23:00 (tutup setelah sup ramen habis) Akses: 4 menit jalan kaki dari Stasiun JR Ichigaya, 1 menit jalan kaki dari Stasiun Ichigaya jalur Toei. GOOGLE MAP
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android Beritahukan kami apabila artikel ini perlu diperbaikiForm laporan & masukan