? Shibuya ?
Ketika kalian mendengar kata Shibuya, patung Hachiko dan perempatan scramble akan muncul di dalam kepala kalian kan? Walaupun Shibuya terkenal akan keramaiannya, di dekat pintu Barat stasiun Shibuya terdapat tanjakan yang dijejeri oleh pohon sakura. Link Google Map: https://goo.gl/maps/r4ZgPZx4sa82? Akasaka ?
Akasaka terkenal sebagai daerah perkantoran, dan di daerah ini terdapat banyak gedung pemerintahan. Apakah kalian tahu kalau di Akasaka ada jalanan seperti ini? Kalian bisa mengambil foto bunga sakura yang cantik, atau selfie dengan latar belakang bunga sakura tanpa harus desak-desakan dengan banyak orang. Bagus sekali untuk dijadikan objek foto Instagram! Link Google Map: https://goo.gl/maps/YoHoTvnN9fK2? Nakano ?
Daerah perumahan Nakano cukup terkenal di antara orang luar negeri yang tinggal di Tokyo. Di sini kalian bisa mengambil foto bunga sakura warna pink dengan latar belakang kereta berwarna kuning atau jembatan berwarna hijau tosca! Link Google Map: https://goo.gl/maps/tFaHehX4Ao72? Roppongi ?
Roppongi terkenal akan fasilitas hiburan malamnya yang lengkap, tetapi pemandangan bunga sakura terbaik ada di belakang gedung Tokyo Midtown! Link Google Map: https://goo.gl/maps/4LspGVqQ2Cv Jangan lupa cek artikel tentang bunga sakura yang lainnya yah!Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android