Indonesia
Indonesia
TOP
Artikel
Jubah 12 Lapis Jepang: Junihitoe
2018-08-27

Jubah 12 Lapis Jepang: Junihitoe

Sekilas Tentang Pakaian Tradisional Jepang Yang Elegan

Apakah kalian tahu tentang Junihitoe? Kimono sangatlah lazim di Jepang, dan kalian bisa melihat para wanita Jepang mengenakan kimono, tetapi apakah kalian pernah melihat jubah 12 lapis Jepang yang disebut sebagai 'Junihitoe'? Pakaian tradisional ini pertamakali ditemukan di periode Heian (794-1185) dan sekarang hanya digunakan di beberapa upacara penting saja. Penataan dan warna setiap lapis sangatlah penting, dan jubah ini terkadang beratnya hampir 20 kg! Di zaman ini, jubah ini hanya digunakan dalam upacara kerajaan dan acara pernikahan keluarga kerajaan Jepang saja.
Ditulis dengan karakter kanji Jepang 十二単, Junihitoe adalah gabungan dari dua kata 'Juni' yang berarti angka dua belas, dan 'Hitoe' yang berarti kain jubah. Jadi Junihitoe memiliki 12 lapis kain jubah yang dipakai sekaligus di atas satu sama lain. Setiap lapisan memiliki warna dan desain yang berbeda dan indah.
Walaupun setiap lapis hanya terlihat bagian ujungnya saja, setiap lapisan jubah ini memiliki elemen musiman seperti warna, bunga, hewan, dan yang lainnya. Setiap acara menggunakan motif yang berbeda, dan katanya para bangsawan dulu suka susah untuk jalan karena menggunakan jubah ini sebanyak 20 lapis.
Evolusi Junihitoe Video di atas memperlihatkan versi modern Junihitoe. Versi asli Junihitoe sebenarnya mirip dengan pakaian tradisional dinasti Sui dan Tang yang ada di Cina. Mari kita lihat evolusi pakaian tradisional yang luar biasa ini! Periode Asuka (538 - 710)
Periode Nara (masa awal Dinasti Tang di Cina)
Awal Periode Heian
Pertengahan Periode Heian (penemuan Junihitoe ala Jepang yang unik)
Heian Period (masa pemerintahan Insei, di mana Kaisar hanya menjadi simbol negara saja)
Awal Periode Edo (berubah menjadi pakaian para bangsawan)
Akhir Periode Edo (tata rambut diganti sesuai dengan trend zaman tersebut)
Zaman Sekarang (dikenakan oleh para bangsawan untuk acara penting)
Di zaman modern ini, sangatlah sulit bagi kalian untuk menemukan pakaian tradisional yang unik dan indah ini. Kemungkinan bagi kalian untuk melihat pakaian ini adalah di hari penobatan kaisar Jepang yang baru. Walupun pakaian tradisional ini kurang digemari oleh penduduk Jepang di zaman modern ini, dan telah hilang fungsinya dalam kehidupan sehari-hari penduduk Jepang, pakaian ini tetap menjadi sebuah bagian dari sejarah Jepang yang penting.
Download aplikasi kami dan dapatkan diskon di toko terpopuler di Jepang! iOS Android